JAMBI, Fraksigerindra.id — Anggota Komisi IX DPR RI Dr. Ir. H. A.R. Sutan Adil Hendra, MM  memandang perlu keterlibatan para tokoh masyarakat untuk mensukseskan Vaksinasi Covid-19.

 

Menurut Anggota Fraksi Partai Gerindra ini, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat melaksanakan vaksinasi diharapkan peran penting tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat dalam mendukung dan menjadi teladan pelaksanaan vaksinasi di daerahnya masing-masing, sehingga terbentuk kekebalan kelompok atau herd immunity.

 

“Menyukseskan Vaksinasi Satu Juta Sehari perlu melibatkan peran serta masyarakat sebagai teladan, baik itu tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, tokoh usaha dan tokoh panutan lainnya,” ungkap Bapak Beasiswa Jambi ini kemarin (6/8).

 

Menurut pandangan SAH selaku Anggota DPR, saat ini pemerintah telah melaksanakan vaksinasi di beberapa tempat dengan hasil mencapai tervaksin lebih 1 juta orang perhari, hanya saja, jumlah tersebut masih berfluktuasi, sehingga perlu didorong dengan peran tokoh masyarakat sebagai teladan, ungkapnya.

 

Karena berdasarkan evaluasi di Komisi IX DPR RI pelaksanaan vaksinasi di wilayah Indonesia masih perlu ditingkatkan untuk lebih menarik minat masyarakat dalam pelaksanaan program nasional vaksinasi ini.

 

“Dalam rangka menarik minat masyarakat untuk divaksin inilah, saya pikir keterlibatan tokoh masyarakat penting,” tandasnya.

Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *